Padang Panjang gelar Praja Cup I meriahkan HUT Satpol PP


PADANG PANJANG – Peringatan Hari Ulang Tahun Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran (Satpol PP dan Damkar) kota Padang Panjang ke 100 dimeriahkan dengan turnamen Fitsal di lingkungan Pemko setempat.
Wali Kota Padang Panjang H. Fadly Amran, BBA datuak Paduko Malano secara membuka turnamen futsal Praja Cup Itersebut dengan melakukan tendangan perdana di Lapangan Futsal Chelsea, Senin (25/3).
Dalam sambutan pembukanya
Wali Kota Fadly Amran, mengatakan kegiatan olahraga tersebut diharapkan meningkatkan semangat kerja Satpol PP, Damkar dan Linmas yang berhubungan dengan ketertiban umum dan keamanan masyarakat.
“Satpol PP, Damkar dan Linmas sehari-hari bertugas melayani masyarakat. Layanan yang menghadirkan keamanan dan ketertiban di masyarakat perlu diapresiasi,” katanya.
Ia mengatakan di balik seragam para pegawai terdapat tanggungjawab berat menegakkan peraturan daerah sehingga perlu totalitas namun tetap ramah pada masyarakat.
Melalui turnamen futsal tersebut ia berpesan agar seluruh anggota dapat menjaga hubungan harmonis serta saling membantu dalam menciptakan keamanan dan ketertiban.
Turnamen futsal itu diikuti oleh perangkat daerah yang ada di Padang Panjang dan akan memperebutkan hadiah berupa tabungan, tropi dan sertifikat (awe)