BERITA UTAMA

Gas Elpiji 3 Kg Langka di Kota Payakumbuh, Kalau Ada Harganya Sudah Melebihi Harga HET

Payakumbuh - Dapit salah seorang warga Payakumbuh Utara, Kota Payakumbuh, Jumat (26/5) malam, pusing tujuh keliling mencari keberadaan tabung gas....
BERITA UTAMA

Polresta Bukittinggi Melaksanakan Rapat Lintas Sektoral dalam Rangka Ops Ketupat Singgalang 2023

BUKITTINGGI - Dalam rangka persiapan pengamana Idul Fitri 1444 Tahun 2023, Polresta Bukittinggi melaksanakan Rapat Lintas Sektoral di Aula Polresta...
BERITA UTAMA

Ketua Harian SMSI Provinsi Lampung Fajar Arifin, S.H Dorong Geliat Jurnalistik Kepada Mahasiswa IAIN Kota Metro

Lampung- Ratusan  mahasiswa IAIN Kota Metro gelar workshop jurnalistik. Kegiatan tetsebut belangsung , Sabtu (18/3/23). Dihadapan peserta workshop, fajar mengatakan...
BERITA UTAMA

Dewan Pembina Bakor Paliko, Rezka Oktoberia : Mari Bersama Membangun Nagari Luak 50

JAKARTA - Badan Koordinasi Payakumbuh 50 Kota (Bakor Paliko) Jabodetabek gelar silaturahmi akbar sekaligus lantik pengurus periode 2022-2027, yang dilaksanakan...
BERITA UTAMA

Silaturahmi Akbar & Pelantikan Pengurus Badan Kordinasi Ikatan Keluarga Payakumbuh Limapuluh Kota Se Jabodetabek Berlangsung Sukses

Jakarta -- Silaturahmi Akbar & Pelantikan Pengurus Badan Kordinasi Ikatan Keluarga Payakumbuh- Limapuluh Kota Se Jabodetabek Periode 2022-2027 berlangsung di...

PAC Pemuda Pancasila Pasar Minggu Gandeng PT. Interskill Edukasi Digital untuk Program UMKM

  • Bagikan

JAKARTA – Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila (PP) Kecamatan Pasar Minggu menggelar Silaturahmi dengan Pimpinan Ranting, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda dan Muspika setempat, Minggu 17 april 2022.

Kegiatan yang dilaksanakan di sekretariat PAC Pasar Minggu bertajuk, “Indahnya Berbagi dan Doa Bersama Yatim piatu” dihadiri kurang lebih 250-an Anggota PP, Anak Yatim piatu dan masyarkat setempat.

Ketua PAC Pemuda Pancasila Pasar Minggu, Musta’in mengatakan kegiatan dibulan suci ramadhan yang penuh berkah ini dimaksudkan untuk menjalin silahturahmi antara Kecamatan, Polsek, Koramil dan khususnya Ranting Pemuda Pancasila beserta jajaran serta keluarga besar Pemuda Pancasila Kecamatan Pasar Minggu dalam menjaga situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Pasar Minggu agar tetap aman dan kondusif.

“Kita tahu akhir-akhir ini ada kejadian begal dan yang menjadi korban adalah ibu-ibu tua, untuk itu marilah kita menjaga kampung dan wilayah kita seperti menjaga atribut PP. Namun jangan lupa untuk tetap komunikasi dengan pihak polsek dan koramil,” Ucapnya.

Ia menambahkan selain agenda silaturahmi, berbagi dengan yatim piatu, PAC Pasar Minggu MOU dengan PT. Interskill Edukasi Digital di bidang UMKM, Memberikan bantuan modal usaha Keping Mahatidana yang masuk di program Koin UMKM kepada binaan UMKM PAC Pasar Minggu sebesar satu juta rupiah.

“Alhamdulillah MOU dengan PT. Interskill Edukasi Digital penyaluran modal usaha Keping Mahatidana dan Koin UMKM berjalan lancar. Mudah-mudahan kemitraan dan penyaluran modal usaha terhadap pelaku usaha binaan PAC Pasar Minggu akan terus berjalan terima” Imbuhnya.

Musta’in juga menyampaikan terima kasih kepada MPC Pemuda Pancasila Jakarta Selatan atas penyaluran program Keping Mahatidana yang sangat bermanfaat bagi binaan UMKM PAC Pasar Minggu.

“Terima kasih juga kepada MPC Pemuda Pancasila Jakarta Selatan, Baznas Bazis Jakarta Selatan, Muspika Pasar Minggu, Ranting Sekecamatan Pasar Minggu, seluruh Panitia acara dan Pengurus PAC PP Pasar Minggu yang telah mensukseskan kegiatan berbagi dan Doa Bersama yatim piatu ini, termasuk Unit Kerja Srikandi Pasar Minggu,” katanya.

Sebelumnya, Kyai Gaul (Abi Ridwan) memberi kuliah tujuh menit atau kultum dan ditutup dengan Doa oleh sekretaris PAC Pasar Minggu Ustadz Nurhasan saat jelang buka puasa. (David)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.