Seminar Literasi Digital di Payakumbuh, DPR RI Ir. Mulyadi Soroti Etika Bermedia Sosial.
Payakumbuh — Upaya meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menggunakan media digital secara bijak terus dilakukan melalui Seminar Literasi Digital bertajuk “Menjadi Netizen yang Beretika”. Kegiatan ini dilaksanakan pada Rabu, 17 Desember 2025, bertempat di Aula Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Payakumbuh, Padang Alai, Kecamatan Payakumbuh Timur.
Seminar tersebut diikuti ratusan peserta dari berbagai kalangan, mulai dari pelajar, mahasiswa, hingga masyarakat umum. Hadir dalam kegiatan ini Ketua KNPI Kota Payakumbuh Ramadan Fajri, Ketua DPC Partai Demokrat Kota Payakumbuh Ridwan Sabirin, konten kreator Ade Suhendra, serta Anggota DPR RI Komisi I Fraksi Partai Demokrat, Ir. Mulyadi.
Kegiatan ini bertujuan memberikan pemahaman kepada masyarakat mengenai pentingnya etika dalam berinteraksi di ruang digital, seiring meningkatnya penggunaan media sosial dan pesatnya arus informasi di era digital.
Dalam kesempatan tersebut, Ir. Mulyadi menegaskan bahwa literasi digital merupakan kebutuhan mendesak di tengah masyarakat saat ini. Menurutnya, kebebasan berekspresi di ruang digital harus diiringi dengan tanggung jawab moral dan etika.
“Media sosial saat ini menjadi ruang publik yang sangat berpengaruh. Karena itu, masyarakat harus cerdas dan beretika dalam menyampaikan pendapat, tidak mudah terprovokasi, serta mampu menyaring informasi sebelum membagikannya. Literasi digital adalah kunci untuk menjaga persatuan dan stabilitas sosial,” ujar Ir. Mulyadi.
Para narasumber dalam seminar tersebut juga menyampaikan materi seputar etika bermedia sosial, literasi informasi, serta kewaspadaan terhadap penyebaran hoaks dan konten negatif. Peserta dibekali pemahaman mengenai konsekuensi sosial dan hukum dari penyalahgunaan media digital.
Diskusi berlangsung interaktif dengan antusiasme tinggi dari peserta yang aktif mengajukan pertanyaan serta berbagi pengalaman terkait penggunaan media sosial. Para pemateri menekankan bahwa setiap pengguna internet memiliki peran penting dalam menciptakan ruang digital yang sehat, aman, dan beradab.
Melalui kegiatan ini, diharapkan peserta mampu menjadi netizen yang cerdas, kritis, dan bertanggung jawab, serta turut berkontribusi menjaga iklim digital yang kondusif, khususnya di Kota Payakumbuh dan sekitarnya.
(FajriHR).













