Gelar Reses, Nurfirman Wansyah Tampung Aspirasi Masyarakat

SOLOK – Nurfirman Wansyah Ketua Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) DPRD Provinsi Sumbar melakukan Reses Perorangannya di rumah Haji Afzil Dt.Batuah, Tokoh Masyarakat Kayu Jao, Nagari Batang Barus Kecamatan Gunung Talang Kabupaten Solok, Selasa (1/12/20).
Reses akhir tahun ini mengajak semua elemen mulai dari kepala Jorong, Wali Nagari, Tokoh Adat, Tokoh Masyarakat,
Reses yang dilakukan dengan tema “Jaring Aspirasi dan Silaturahmi Bersama Wakil Rakyat” ini adalah kegiatan di luar masa sidang yang dilaksanakan setiap anggota DPRD, baik secara Perorangan maupun berkelompok. Giat ini dilakukan dengan mendatangi dan bertatap muka langsung bersama warga sambil menyerap dan menampung aspirasi serta harapan ataupun keinginan warga di dapilnya masing-masing.
Tidak itu saja, Reses ini juga dapat dilakukan dengan pemerintah darah yang di dalamnya ada Organisasi Perangkat Daerah ( OPD ), BUMD, Lembaga dan Wali-Wali Nagari, terang Anca kepada awak media ini sesaat setelah menggelar pertemuan tersebut
“Saat ini saya sengaja datang untuk bertatap muka dengan warga untuk menjemput dan menampung aspirasi warga, khususnya yang ada di Jorong Kayu Jao Nagari Batang Barus ini, nantinya usulan tersebut akan kami bawa dan bahas di DPRD untuk dicarikan solusinya dalam rangka meningkatkan perekonomian warga masyarakat sini. Dan ini adalah titik yang ke 15 di dalam reses masa sidang ke III ini, mulai dari sejak tanggal 25 November hingga 2 Desember 2020 ini.
” ucap Nurfirman Wansyah yang akrab disapa Pak Anca ini.
Cindra Masri Rajo Nan Sati ketua KUD Manunggal di Nagari Batang barus mengaku terkesan dan sangat mengapresiasi Pak Anca. dipertemuan tersebut ia juga menyampaikan usulan serta harapannya agar lembaga yang dipimpinnya dapat pula tersentuh dan dibina untuk penguatan dan pengembangannya ke depan. Disamping itu ia juga berharap agar kepada kelompok kelompok yang tergabung di Koperasi Unit Desa maupun kelompok yang mandiri di kampungnya juga di bantu.
Senada dengan itu Benita salah seorang Tokoh Perempuan Masyarakat di Kayu Jao Nagari Batang Barus menyampaikan daerahnya mempunyai potensi di bidang pertanian, baik teh maupun tanaman holtikultura lainnya
“Daerah ini mempunyai objek wisata Religi dengan Masjid Tuo, yang tercatat dan diakui sebagai masjid tertua di Sumatera Barat ini. Namun kurang mendapat perhatian yang serius untuk memolesnya agar bisa menjadi destinasi wisata Religi Unggulan di Sumatera Barat”. Ucapnya
Ia berharap agar Pak Anca selaku anggota DPRD Provinsi bisa mengarahkan dan mengingatkan pemerintah, baik di Kabupaten terutama di level Provinsi, agar perhatiannya bisa lebih ditingkatkan.
Ditambahkannya, sebagian besar petani di daerahnya terkendala dalam pengadaan pupuk, bibit, dan juga pendistribusian hasil taninya pasca panen.
“Kita minta kalau bisa dibantu juga kami untuk kelancaran usaha kami”, harap Ibu Hj Benita
Turut hadir dalam pertemuan tersebut Tokoh Masyarakat Kayu Jao Mak Milus, Bundo Kanduang Uniang Keke Rahmawati, Menmoriza dan Mesa Delvi selaku Ketua Kelompok Tani dan Tokoh Pemuda setempat Deko. (Zaki)