BERITA UTAMA

Pemko Payakumbuh Dan DPRD Tegaskan Komitmen Antikorupsi Dalam Rakor KPK Wilayah I.

Jakarta–Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggelar Rapat Koordinasi Pemberantasan Korupsi Wilayah I pada Jumat, 9 Mei 2025, di Lantai 16 Gedung...
BERITA UTAMA

Sambut Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-61 Lapas Klas llB Tanjung Pati dan BNN Gelar Razia Kamar Termasuk Tes Urine Warga Binaan

Payakumbuh — Dalam rangka menyambut hari Bhakti Pemasyarakatan ke-61, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Tanjung Pati menggelar kegiatan razia blok...
BERITA UTAMA

Bazar Ramadhan Sukses Digelar, Wakil Wali Kota Payakumbuh Hadiri Penutupan

Payakumbuh – Bazar Ramadhan yang berlangsung selama 10 hari di Gedung Serbaguna Unand Cabang Payakumbuh resmi ditutup pada Jumat (21/3)....
BERITA UTAMA

Jamin Kestabilan Harga dan Kebutuhan Sembako Selama Ramadhan, Hendrajoni Tinjau OPM di Balai Kamih Kambang

Ket : Foto Bupati Pessel, Hendrajoni, dengan didampingi Kepala Dinas Pangan dan Perikanan, Firdaus, saat meninjau operasi pasar murah di...
BERITA UTAMA

DPRD Pesisir Selatan Gelar Paripurna Sertijab Bupati dan Wakil Bupati Terpilih

Pesisir Selatan – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pesisir Selatan menggelar Rapat Paripurna Tahun 2024-2025 dalam rangka serah terima...

800 Rider Tour And Gathering (SOG) ke 3 Tahun 2023 Diadakan di Bukittinggi Agam

Bukittinggi, Payakumbuhpos.id,– Sebanyak 800 Rider X- Max se Indonesia berkumpul di Kota Bukittinggi dalam rangka X-Max Owner tour and Gathering (XOG) ke 3 tahun 2023. Untuk kegiatan pertama para rider jajal tiga rute se Sumatera Barat yang dilepas oleh Wakil Gubernur dan Wali Kota Bukittinggi, Bupati Agam Polda Sumbar dan panitia,didepan rumah dinas Wali Kota dan Bupati Agam, Sabtu, (12/8).

Penasehat XOS Ranah Minang Kombes Pol. Achmadi yang di dampingi ketua umum panitia XOG 3 Bukittinggi Erwin Umar dan Wakil Ketua Dedi Chandra, menjelaskan, XOG 3 ini mengudang seluruh X-Max owner seluruh Indonesian. Kegiatan silaturahmi ini menjadi agenda dalam tiap tahunnya dan saat ini Bukittinggi terpilih menjadi tuan rumah.

” Kita adakan gathering ini se Indonesia di pusatkan di Bukittinggi. XOG 2023 ini dilaksanakan 12 hingga 13 Agustus 2023. Dan diawali dengan tiga rute, menjajal ke indahan pariwisata Sumatera Barat. Hingga pagi ini sudah mendaftar 800 rider dari seluruh Indonesia dan masih ada dalam perjalan,” ungkapnya.

Semetara itu wakil Gubernur Sumatera Barat, Audy Joinaldy bersama Wali Kota Bukittinggi Erman Safar, dan juga Bupati Agam Andri Warman mengapresiasi dengan baik dengan diadakannya kegiatan XOG 3 yang dipusatkan di Bukittinggi dan hal ini bisa menambah promosi wisata Sumatera Barat.

” Selamat datang untuk seluruh para rider X-Max se Indonesia di Sumatera Barat khususnya Bukittinggi dan Agam. kegiatan ini memang sangat cocok dengan program Visit Beautiful West Sumatera 2023.Sumatera Barat satu satu nya provinsi program kunjungan wisata selamat mengunjungi keindahan alam Sumatera Barat,” ungkap Wagub.

Pada hari pertama ini, para rider dibagi 3 rute. Rute Touring estape 1 Bukittinggi Payakumbuh hingga kelok sambilan,untuk estape 2 Bukittinggi, Puncak lawang, kelok 44,dan untuk estape 3, Bukittinggi Batu Sangkar, Pagaruyung, Padang Panjang.

(Mel)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *