BERITA UTAMA

PAC Pasar Minggu Bersama BP2MI Sosialisasikan Penempatan dan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia

Teks foto; Ketua PAC Pasar Minggu, Musta'in (ist) JAKARTA - Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila Kecamatan Pasar Minggu yang...
BERITA UTAMA KABAR SUMBAR

Sukses Bupati Safaruddin, Beranjak Dari Gerbang Tol Hingga Terowongan

Teks foto: Sukses Bupati Safaruddin, Beranjak Dari Gerbang Tol Hingga Terowongan.     Payakumbuhpos.id |Limapuluh Kota---Kesuksesan bupati Limapuluh Kota Safaruddin...
BERITA UTAMA KABAR SUMBAR

Bekerja Sesuai Tupoksi Semasa Jadi Wabup, Ferizal Ridwan Didesak Maju Calon Bupati

Teks foto: Ferizal Ridwan Calon Bupati Kabupaten Limapuluh Kota periode 2024-2029.     Payakumbuhpos.id | Payakumbuh--Bekerja sesuai tugas pokok dan fungsi...
BERITA UTAMA

Mantan Wabup Ferizal Ridwan Rajin Masuk Kantor, Diyakini Lolos Menuju BA 1 C

Payakumbuhpos.id | Limapuluh Kota--Dinilai banyak pihak, mantan wakil bupati kabupaten Limapuluh Kota, Ferizal Ridwan semasa dia diamanahkan jadi wakil bupati...
BERITA UTAMA

Bagi-Bagi Takjil Ala Polres Limapuluh Kota Terus Bergulir

Teks foto: Kapolsek Pangkalan AKP Akno Pilindo bersama anggota Polsek Pangkalan bagi-bagi 100 paket takjil kepada para pengemudi jalan raya...

Erwin Yunaz Diundang Podcast Keempat Kampus UNP

Padang — Wakil Walikota Payakumbuh Erwin Yunaz diundang khusus dalam Podcast Ke-4 di Kampus Universitas Negeri Padang (UNP) yang diselenggarakan di Gedung Rektorat Bagonjong Universitas Negeri Padang, Rabu (16/6).

Podcast sudah sangat tenar alias populer di mancanegara, seperti Amerika, UK, dan Australia. Meskipun lebih mengutamakan sisi audio, namun Podcast berbeda dengan radio. Siaran yang dilakukan dengan radio adalah siaran langsung sedangkan audio pada Podcast adalah hasil rekaman.

Dalam Podcast ke-4 ini dihadiri juga oleh Rektor Universitas Negeri Padang Professor Ganefri, Kepala UPT Pengembangan Karir dan Kewirausahaan Asmar Yulastri, dan Team Kreatif Kaki Lima Hanif Al Kadri.

Wawako Erwin Yunaz berbicara tentang branding Kota Payakumbuh, kota ini pernah dijuluki sebagai kota galamai, kota batiah dan juga kota biru dalam perjalanan waktu agak monoton dan belum punya dampaknya terhadap ekonomi yang kuat.

“Maka momentum deklarasi City of Randang tepat sekali, ketika dunia mengakui rendang sebagai makanan terenak di dunia, Payakumbuh langsung menetapkan Randang sebagai ikon kotanya,” kata Wawako.

Caster dari Team Kreatif Kaki Lima Hanif Al Kadri menyampaikan pihaknya ingin mengulik bagaimana kisah sukses atau sukses story dari seorang Erwin Yunaz.

“Bisa jadi wawako bakal menjadi narasumber tetap karena pengalaman vokasi wawako dan keilmuan managemennya,” ujar Hanif.

Di akhir podcast wawako menyampaikan sedang mempersiapkan iven akbar, namanya Indonesia Marandang Dunia. “Kota Payakumbuh mempunyai persembahan emas untuk melaksanakan Marandang Dunia yang pusatnya di Kota Payakumbuh,” pungkasnya. (Benpi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *